Guna Memutus Rantai Penularan Covid-19, Camat Pangkalanbaru Bersama Forkopimcam Pantau Tempat Wisata

BANGKA TENGAH, KETIKANDATA — Kecamatan Pangkalanbaru bersama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) yang terdiri dari Polsek Pangkalanbaru, koramil dan Satpol PP melakukan kegiatan pemantauan di tempat wisata pada Minggu (17/05/2021).

Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari surat edaran Bupati Bangka Tengah No.400/1168/DINBUDPARPORA/2021 tentang penutupan sementara tempat wisata.

Camat Pangkalanbaru Samsul Komar Menegaskan kalau kegiatan pemantauan ini demi memutus rantai penyebaran Virus Covid-19 yang ada di kawasan wisata/pantai.

“Hari ini kami bersama sama dengan Kapolsek Pangkalanbaru, Danramil, dan Satpol PP melakukan pemantauan di beberapa tempat wisata dan pantai yang ada di Kecamatan Pangkalanbaru demi memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19. “Ujarnya.

Adapun yang menjadi lokasi kegiatan yakni Pantai Tapak Antu Batu Belubang, Pantai PAN Semujur Tj. Gunung, Bukit Angsa Emas Tj.gunung, Bukit Kejora Beluluk dan Bukit Pinter kelurahan Dul.Ia juga menambahkan, meskipun tempat wisata tersebut sudah ditutup oleh pengelola,tapi masih banyak masyarakat yang antusias untuk berlibur lebaran di pantai.

Seluruh tempat wisata tersebut sudah kita himbau untuk ditutup, dan pihak pengelola sudah ikuti arahan kita, tapi masih ada pengunjung yang berusaha menerobos masuk ke tempat wisata tersebut, dan setelah dilakukan pendekatan persuasif, akhirnya para pengunjung bersedia untuk keluar dari Pantai/tempat wisata tersebut.” Tambahnya. (Adv/Renaldi)

Leave A Reply

Your email address will not be published.