Sungailiat, Ketikandata — DPD PDI Perjuangan Provinsi Bangka Belitung menggelar Rakercab PDIP ke-V di Gedung Sepintu Sedulang, Sungailiat, Kabupaten Bangka, Sabtu (14/9/24).
Wakil Bendahara Umum DPP PDI Perjuangan, Rudianto Tjen mengapresiasi, seluruh ketua ranting, calon kepala daerah beserta jajarannya se-Kabupaten Bangka.
“Karena kita sudah bisa melewati pemilihan umum yang dilaksanakan tanggal 14 Febuari yang lalu dengan situasi aman dan sejahtera Bangka Belitung daerah paling kondusif,” tutur Rudianto Tjen.
Ia mengatakan, walaupun mungkin ada tekanan-tekanan semasa pemilu cukup berat, tetapi ia berterimakasih kepada kader PDI Perjuangan.
“Kita bisa melewati pemilu itu dengan sukses. Seperti ketua DPRD masih di miliki oleh PDI perjuangan,” katanya.
Ia menambahkan, menuju Pilkada serentak 2024 ini, PDIP tentu membuka ruang untuk bersinergi dan membutuhkan dukungan dari partai lain.
“Kita sama – sama pikirkan daerah Kabupaten Bangka dan Provinsi Bangka Belitung ini. Saya bangga setelah capek – capek di pemilu melanjutkan ke pemilihan kepala daerah. Saya berharap dengan semangat yang luar biasa agar bisa mensukseskan calon pemilihan kepala daerah,” tutupnya.
Sementara bakal calon Bupati dan Wakil Bupati yakni Mulkan – Ramadian (MAPAN) mengatakan, pada hari ini bisa hadir atas undangan dari panitia Rakercab Ke V PDI Perjuangan Kabupaten Bangka.
“Tentunya kami mengucapkan terimakasih kepada partai pengusung hari ini merupakan komitmen dan kekompakan kebersamaan konsisten. Partai politik mengusung kami menjadi calon Bupati dan Wakil Bupati,” sebut Mulkan.
Tak lupa ia menambahkan, Rakercab ini merupakan pembekalan pada kader PDI Perjuangan yang ada hari mulai tingkat DPP, DPC, DPD, ranting, dan PAC.
“Harapan kami Rakercab ini. Seluruh peserta mengamanatkan dan memberikan suatu edukasi kepada masyarakat,” pungkasnya. (Najib)