Salimah Bangka Belitung Jalin Sinergi dengan BI, Fokus pada Keuangan Syariah dan UMKM

Pangkalpinang – Untuk memperkuat kolaborasi dalam bidang keuangan syariah dan pembinaan UMKM, Pengurus Wilayah (PW) Salimah Bangka Belitung melakukan kunjungan ke Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada Rabu, (14/5/2025). 

Kunjungan ini dipimpin oleh Ketua PW Salimah Bangka Belitung, Meiristia Qomariah, dan diterima langsung oleh Manajer Fungsi Pelaksana Pengembangan UMKM, Keuangan Inklusif dan Syariah BI, Dika Prasetya Putra, beserta tim.

Dalam pertemuan tersebut, Meiristia memperkenalkan jajaran pengurus dan memaparkan sejumlah program unggulan Salimah, seperti Koperasi Syariah Serba Usaha Salimah (KOSSUMA) dan Mubalighoh Salimah Indonesia (MSI), serta kiprah Salimah yang telah menjangkau hampir seluruh kecamatan di Bangka Belitung.

“Kami ingin memperkenalkan program Salimah yang fokus pada pemberdayaan perempuan, keluarga, dan ekonomi syariah, serta membuka peluang kemitraan dengan BI,” ujar Meiristia.

Respons positif datang dari pihak BI. Dika menyambut baik rencana kerja sama tersebut dan menilai program Salimah memiliki keselarasan dengan program-program inklusi keuangan dan pemberdayaan ekonomi yang dijalankan BI.

“Kami terbuka untuk bermitra dengan kelompok masyarakat yang punya dampak nyata. Salimah punya potensi besar untuk terlibat dalam program edukasi keuangan syariah, pembinaan UMKM, hingga sertifikasi halal,” ungkap Dika.

Sementara itu, Konsultan Pengembangan UMKM dan Ekonomi Syariah BI, Zakaria, turut menjelaskan berbagai program pembinaan UMKM yang bisa diakses oleh Salimah, termasuk program penguatan untuk UMKM yang sudah berkembang.

Dari pihak Salimah, Ketua Departemen Ekonomi PW Salimah Bangka Belitung menambahkan bahwa Salimah Pusat juga telah bekerja sama dengan BI, antara lain dalam pelatihan aplikasi Hawwabiz untuk penguatan ekonomi anggota.

Menariknya, Dika juga menyatakan kesediaannya untuk menjadi pembicara pada kegiatan edukasi keuangan syariah yang akan digelar dalam Musyawarah Wilayah Salimah Bangka Belitung mendatang.

Dengan pertemuan ini, diharapkan terjalin kemitraan berkelanjutan yang mampu mendorong pertumbuhan UMKM berbasis syariah dan pemberdayaan masyarakat di Bangka Belitung. (*)

Leave A Reply

Your email address will not be published.