PANGKALPINANG — Memperingati hari kemerdekaan republik Indonesia ke-79, BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia ( HIPMI ) Pangkalpinang menggelar diskusi sekaligus program berbincang bareng hipmi.
Gelaran diskusi dihadiri oleh Bang Molen sebagai narasumber di cafe estehtic, Sabtu ( 17/8/2024 ) malam.
Dalam sambutan ketua umum BPC HIipmi Pangkalpinang sekaligus anggota DPRD kota pangkalpinang terpilih 2024-2029, Dio Febrian menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada bang molen yang sudah bersedia hadir ditengah kita semua.
“Alhamdulillah kita memasuki fase terakhir program Berbincang Bareng Hipmi ( Berhipmi ) karena sebagaimana kita ketahui bersama bahwa kota Pangkalpinang sudah memutuskan pada pilwako Pangkalpinang ini pasangan Maulan Aklil ( Molen ) dan Masagus Hakim sebagai bakal calon walikota dan wakil walikota Pangkalpinang serta sebagai calon tunggal,” kata Dio Febrian
Dio Febrian berharap kepada rekan-rekan hipmi kota Pangkalpinang bersumbangsih berupa ide, gagasan, dan konsep kepada bang molen bagaimana cara membangun ekosistem perekonomian yang baru dikota Pangkalpinang pada periode selanjutnya.
Ditempat yang sama, Walikota Pangkalpinang 2018-2023 sekaligus bakal calon walikota Pangkalpinang Maulan Aklil ( Molen ) mengucapkan terima kasih kepada kawan-kawan BPC Hipmi kota pangkalpinang telah melaksanakan kegiatan luar biasa malam ini.
Dirinya menjelaskan Grand design kota pangkalpinang kedepannya, saya akan menjadikan kota Pangkalpinang sebagai kota metropolis. Dan insya Allah jalan Ahmad Yani akan menjadi seperti Malioboro. Salah satu akan menjadi ikon baru dan taman mandara menjadi seperti Alun-alun Taman Merdeka ( ATM ) kedua.
Molen juga mengajak mari kita tersenyum dan ayo kita bersatu dan bergandeng tangan dalam membangun kota Pangkalpinang yang kita cintai ini.
“Jika saya diberi amanah oleh rakyat untuk memimpin Pangkalpinang kedepannya. Kita sama-sama membangun kota Pangkalpinang lebih baik lagi kedepannya,” pintanya.