AITI dan SMSI Babel Berbuka Puasa Bersama Penyandang Tunanetra dan Anak Yatim Piatu

PANGKALPINANG — Asosisasi Tambang Timah Indonesia Bangka Belitung (AITI Babel) bersama Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Babel berbuka puasa bersama Ikatan Tunanetra Muslim Indonesia (ITMI) dan Anak Yatim Piatu di BBTS Tower Ketapang, Kota Pangkalpinang.Kamis, (7/4/2022)

Kegiatan berbuka puasa berlangsung penuh khidmat dan kebahagiaan. Para hadirin tampak bersemangat mendengarkan tausiyah yang disampaikan oleh ustadz Dede Ircham.

Ketua AITI Babel Ismiryadi, dalam sambutannya berharap silaturahmi ini terus terjalin, dan tak lupa ia mengajak para pengusaha timah di Babel untuk bersama-sama menebar kebaikan.

“Alhamdulillah kegiatan ini, berjalan sesuai dengan rencana, dan insya Allah kami akan berusaha untuk terus menjalin silaturahmi bersama kawan-kawan tunanetra dan anak yatim piatu, untuk itu kami pun mengajak para pengusaha, khususnya para pengusaha timah, mari kita bersama-sama membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan,” ujar Dodot sapaan akrabnya.

Ketua AITI Babel, H. Ismiryadi (Dodot).

Di dalam tausiyahnya ustadz Dede Ircham memberikan nasehat untuk terus memuliakan anak yatim.

“Rosulullah bersabda bahwasanya antara anak yatim dan Rosulullah akan bersama anak yatim di surga dan hubungan antara Rasulullah dengan anak yatim seperti dua jari,” ujar ustadz Dede Ircham dalam petikan ceramahnya.

Acara buka bersama dilanjutkan dengan sholat maghrib secara berjamaah di dalam kantor sekretariat AITI Babel.

Leave A Reply

Your email address will not be published.