Cegah Korupsi Sejak Dini, Wali Kota Molen Gandeng Kejari Pangkalpinang

PANGKALPINANG– Pemerintah Kota Pangkalpinang bersama Kejaksaan Tinggi (Kejati) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung serta Kejaksaan Negeri (Kejari) Pangkalpinang menggelar Forum Group Discussion (FGD), pada Kamis, (24/2/2022).

FGD tersebut mengangkat tema Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2022 yang Sistematis dan Berkualitas sebagai upaya Pencegahan Dini Korupsi Dalam Pengelolaan Keuangan Daerah yang dilakukan di Ruang Pertemuan OR, Kantor Walikota Pangkalpinang.

“Tadi merupakan kegiatan silaturahmi sekaligus berdiskusi dengan para OPD kita lurah sampai ke camat. Ini brainstorming (Curah pendapat) dalam melaksanakan tugas kita sehari-hari supaya tidak ada apa-apa dikemudian hari,” kata Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil.

Molen sapaan akrab wali kota ini mengungkapkan, pihaknya terus menjalin koordinasi, sinergi serta kolaborasi dengan Kejaksaan Negeri Pangkalpinang, hingga saat ini sudah berjalan dengan baik.

Hal tersebut terlihat, Kejari Pangkalpinang membantu meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), dengan meluncurkan program Pejuang Pendapatan Asli Daerah (Pendekar).

“Dengan program Kejaksaan Negeri yakni Pendekar itu meningkatkan PAD kami, sangat lumayan di saat pandemi Covid-19 seperti sekarang ini,”ucapnya.

Selain itu kata Molen, dalam melaksanakan pembangunan Kota Pangkalpinang tentu banyak persiapan mekanisme yang dilalui.

Maka dengan itu, pendampingan dan pengawasan pembangunan fisik maupun non fisik sangat perlu dilakukan oleh Kejari Pangkalpinang.

“Sampai hari ini kami juga berterima kasih dengan kawan-kawan semuanya. Apabila dalam pelaksanaan kami ada yang melenceng tolong arahkan kami takut di kemudian hari setelah pensiun ada apa-apa di kemudian hari,” kata Molen.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Radmida Dawam, seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, dan Lurah.

Kemudian, Kepala Kejaksaan Tinggi Provinsi Bangka Belitung Daroe Tri Sadono dan Kepala Kejaksaan Negeri Kota Pangkalpinang Jefferdian menjadi narasumber dalam FGD tersebut.

Leave A Reply

Your email address will not be published.