PKB Kabupaten Bangka Raih Tiga Kursi, Subhan : Lompatan Yang Signifikan 

Sungailiat — Perolehan kursi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengalami kenaikan signifikan pada Pemilihan Anggota Legislatif (Pileg) DPRD Kabupaten Bangka 2024.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), GA Subhan yang juga terpilih sebagai DPRD menyebutkan, awalnya pihaknya menargetkan lima kursi untuk DPRD Kabupaten Bangka. 

“Ya sebetulnya kan, Kita targetkan lima kursi, didapil I satu kursi dapil II dua kursi dapil III satu kursi dapil IV satu kursi menjadi lima kursi,” kata dia saat di temui wartawan ruang auditorium Tanjung Pesona, Jumat, (2/5/24) malam.

Meski demikian, PKB mengalami peningkatan signifikan yang awalnya hanya satu kursi kini memperoleh tiga kursi di DPRD Bangka. 

Oleh karena itu, atas perolehan kursi tersebut, PKB dapat membentuk satu fraksi di DPRD Kabupaten Bangka. 

“Setelah menjadi DPRD adalah kewajiban kita melayani masyarakat. Ketika masyarakat memanggil kita ya harus hadir namanya juga wakil rakyat. Tidak bisa mengelak seberat apapun di atasi problem nya,” tegasnya.

Atas perolehan kursi tersebut, Subhan berkomitmen membesarkan nama PKB dan menjadi penyambung aspirasi masyarakat Kabupaten Bangka. 

“Karena dari pribadi saya sangat semangat dan bersyukur, dengan perjuangan yang sudah cukup lama membangun partai. Ini alasan kenapa saya tidak masuk ke partai besar, karena saya ingin ada tantangan. Pada tahun 2019 PKB hanya dapat satu kursi dan 2024 jadi tiga kursi lompatan yang cukup signifikan,” pungkasnya. (Najib)

Leave A Reply

Your email address will not be published.