Erry Gusnawan Terima Penghargaan Dari Dinas Kerasipan Dan Perpustakaan Babel

Sungailiat — Sekretariat DPRD Kabupaten Bangka menerima penghargaan dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Senin, (06/11/2023).

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Dr. Mirdayanti S.H., M.Si., Kabid Pelestarian Koleksi Nasional dan Pelestarian Naskah Kuno. kepada Setwan DPRD Bangka Erry Gusnawan di Ruang Kerjanya.

Dengan adanya, Penghargaan yang diberikan dari dinas Kerasipan dan perpustakaan provinsi Bangka Belitung kepada Sekretariat DPRD Bangka karena dinilai secara aktif telah berpartisipasi mengimplementasikan undang-undang nomor 13 tahun 2018 tentang serah simpan karya cetak dan karya rekam milik daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tahun 2023.

Erry Gusnawan juga mengungkapkan, jika pihaknya tidak mengetahui kapan penilaian tersebut dilakukan oleh tim dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Bangka Belitung.

“Kami tidak tahu pasti kapan penilaian ini lakukan, tiba-tiba hari ini ada penghargaan yang diberikan. Penghargaan seperti ini baru pertama kali yang saya terima, dan ini merupakan suatu pencapaian yang membanggakan,” ucap erry.

Menurut erry, apabila tidak mendapatkan penjelasan dari pihak tim penilai Dinas Kearsipan dan Perpustakaan tentang kriteria-kriteria apa saja yang menjadi penilaian sehingga Sekretariat DPRD Bangka mendapat penghargaan tersebut.

“Ini juga ada 3 dari Kabupaten Kota yang mendapatkan penghargaan serupa. Atas diraihnya penghargaan ini, mudah-mudahan kinerja dari seluruh pegawai yang ada di Sekretariat Dewan ini terus semakin baik,” tuturnya. (Najib)

Leave A Reply

Your email address will not be published.