Bangka — Mengawali tahun 2023, Bupati Bangka, Mulkan SH.,MH menjadi pembina Upacara Mingguan di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Bangka bertempat di Lapangan Upacara Kantor Pemerintahan Kabupaten Bangka, Senin (2/1/2023).
Sebelum memulai arahannya, Bupati Bangka mengucapkan Selamat Tahun Baru 2023 kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemkab Bangka yang hadir pada upacara mingguan hari ini.
“Semoga di tahun ini kita semua sehat walafiat, memperoleh sukses serta dilimpahi rezeki,” ujarnya.
Bupati Mulkan pada kesempatan yang sama juga memberi motivasi kepada ASN untuk senantiasa meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Bangka.
“Terimakasih atas kinerja ASN di Lingkungan Pemkab Bangka pada tahun 2022 kemarin dengan pencapaian 34 penghargaan tingkat nasional dan 152 penghargaan tingkat Provinsi Bangka Belitung, penghargaan tersebut akan kita pertahankan dan tingkatkan lagi dengan meningkatkan kinerja ASN di lingkungan Pemkab Bangka,” kata Mulkan.
Ia menambahkan, tahun 2023 ini Pemkab Bangka akan menambah wifi publik menjadi 22 area di Kabupaten Bangka untuk memberikan pelayanan prima bagi masyarakat Kabupaten Bangka dan masyarakat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, pada umumnya dengan komitmen mewujudkan Kabupaten Bangka sebagai smart city.
“Pada tahun.2023 ini Pemkab Bangka akan menambah wifi publik dari 7 area menjadi 22 area dengan jangkauan wifi sampai ke 8 Kecamatan yang ada di Kabupaten Bangka, semua ini kita laksanakan untuk memberikan pelayanan prima bagi masyarakat dalam rangka mewujudkan Kabupaten Bangka menuju Smart City,” pungkasnya. (*)