PANGKALANBARU — Setelah dilantik pada, Selasa (17/12) lalu, Majelis Wilayah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Provinsi Bangka Belitung, langsung tancap gas menjalankan program kerja.
Safari dan silahturahmi kepada para stakeholder pun mulai dilakukan. Safari pertama ditujukan ke Rektor Unmuh Babel. Rektor Unmuh, Ir. Fadillah Sabri menerima kunjungan dari Pengurus Kahmi Babel, di Library Cafe Unmuh Babel (20/12/2022).
Fadillah Sabri menyampaikan, ucapan terimakasih kepada pengurus Kahmi Babel yang sudah berkunjung ke Unmuh dan berharap agar dapat terjalin kerjasama yang baik antara Unmuh dengan KAHMI Babel.
“Banyak hal yang bisa disinergikan antara kahmi dengan Unmuh karena kahmi adalah kumpulan orang-orang yang berpendikan sehingga sangat mudah sekali menyatukan visi memajukan pendidikan di Bangka Belitung ini” kata Fadillah Sabri.
Sementara itu Ketua Umum KAHMI Babel, Basit Cinda menyatakan, kader KAHMI berkomitmen ikut andil dalam dunia pendidikan, yang merupakan prioritas utama dalam kepengurusannya.
“Membuka akses beasiswa bagi para kader HMI yang kurang mampu dan berprestasi merupakan salah satu alternatif untuk mengembangkan eksistensi HMI di kampus Unmuh ini” kata Basit.
Hadir dalam safari tersebut Ashan Rais, selaku Wakil Ketua Dewan Penasehat dan Fachrizal selaku Sekretaris Umum Kahmi beserta jajaran.